ANBK MAN 2 KOTA BENGKULU HARI PERTAMA BERJALAN LANCAR

#sahabatmanduakotabengkulu

Kota Bengkulu (Humas)-Asesmen Nasional Berbasis Komputer pada hari pertama di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Bengkulu berjalan lancar. Pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer dengan 2 sesi yang diikui oleh 45 siswa-siswi MAN 2 Kota Bengkulu.

Ketua Pelaksanan ANBK MAN 2 Kota Bengkulu Herni Yanita, M.Pd  menjelaskan, pelaksanaa ANBK dilaksanakan selama 2 hari berturut-turut pada hari Rabu, 31 Agustus 2022 hingga 1 September 2022 yang berlangsung pada pukul 08.00 hingga 10.00 untuk sesi pertama dan  dilanjutkan sesi kedua pada pukul 10.30 sampai 12.30 WIB.

”Asesmen yang diukur dalam kegiatan ini adalah Literasi Membaca, Literasi Numerasi, Survei Karakter serta Survei Lingkungan Belajar” tambah Herni.

Ibu Rahayu, M.Pd Kepala Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Bengkulu didampingi Pak Nizan Syakrani selaku Kepala TU MAN 2 Kota Bengkulu mengatakan bahwa ANBK di Madrasah berjalan lancar. Ibu Rahayu memastikan tidak ada gangguan teknis maupun nonteknis pada pelaksanaan ANBK MAN 2 Kota Bengkulu hari pertama.  Hal iitu diketahui setelah beliau melakukan pengecekan di dua ruangan yang digunakan untuk tempat pelaksanaan ANBK. “Ini saya yakinkan bahwa pelaksanaannya lancar, agar anak-anak kita bisa mendapatkan hasil yang terbaik, setidaknya peralatan yang digunakan tidak ada hambatan,” tambah ibu Rahayu, M.Pd.

Dari pantauan dan koordinasi yang dilakukan oleh pihak  kanwil,kemenaq kota dan pengawas , diketahui pelaksanaan ANBK di MAN 2 Kota Bengkulu tidak ada hambatan.  Kelancaran tersebut, imbuh Ibu Rahayu, karena persiapan pihak madrasah yang bagus, khususnya dalam mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan terburuk. Terlebih ujian bakal berlangsung dalam dua sesi sampai pukul 12.00 WIB atau dua jam per sesi.









Facebook
WhatsApp

Add a Comment

Your email address will not be published.